welcome to cook recipes athyaghnaa

Rabu, 04 November 2020

Artikel Memasak

 

Memasak

Loncat ke navigasiLoncat ke pencaria

Memasak adalah kegiatan menyiapkan makanan untuk dimakan dengan cara memanaskan pada bahan makanan agar bahan makanan tersebut bisa dikonsumsi. Memasak terdiri dari berbagai macam metodeteknikperalatan, dan kombinasi bumbu dapur untuk mengatur rasa memudahkan makanan untuk dicerna dan mengubah makanan dari segi warna, rupa, rasa, tekstur, penampilan dan nilai nutrisiMemasak secara umum adalah persiapan dan proses memilih, mengatur kuantitas, dan mencampur bahan makanan dengan urutan tertentu dengan tujuan untuk medapatkan hasil yang diinginkan. Memanaskan bahan makanan umumnya, walaupun tidak selalu, perubahan bahan makanan tersebut secara kimiawi, mengakibatkan adanya perubahan rasa, tekstur, penampilan, dan nilai nutrisi.

Metode memasak yang umum

Untuk mengetahui pengertian memasak secara utuh, metode atau teknik yang digunakan dalam memasak.

  1. Menggoreng, yaitu mengolah makanan dengan cara memasukkan bahan makanan ke dalam minyak panas.
  2. Merebus, yaitu mengolah bahan makanan dengan merendam bahan atau masakan ke dalam air yang panas.
  3. Mengukus, yaitu memasak dengan menggunakan uap air dan menggunakan alat seperti kukusan, dandang, panci, dan lain-lain.
  4. Menumis, yaitu memasak dengan menggunakan sedikit minyak olahan dan ditambah sedikit cairan sehingga sedikit berkuah/basah.
  5. Membakar, yaitu memasak secara langsung di atas bara api, biasanya teknik ini disebut memanggang.
  6. Memanggang dengan oven (bake), yaitu memasak makanan dengan memasukkan ke dalam alat pembakaran seperti oven dan Oven mikrogelombang dan alat lainya.
  7. Menyangrai, yaitu memasak di wajan tanpa air maupun minyak goreng, tetapi langsung tersentuh dengan wajan, ada juga yang menggunakan media pasir untuk menyangrai.

Teknik di atas hanya sebagian, pada umumnya cara memasak banyak caranya seperti teknik mengasap, tim, disangan dan lain-lain.

Perbedaan-perbedaan yang ada di seluruh dunia mengenai cara memasak mencerminkan faktor-faktor sosialekonomiagamaagrikulturbudaya, dan estetika yang mempengaruhinya.

artikel by: id.wikipedia.org

Teknik-Teknik Dalam Memasak

 

Teknik-Teknik Dalam Memasak

Memasak ada banyak secara mengolah makanan, mulai dari menggunakan media minyak, air, dan uap. Teknik memasakpun sangat banyak yaitu :

teknik memasak

1. Teknik Boiling

Teknik ini dapat disebut dengan teknik merebus, yaitu teknik memasak dengan media air penuh hingga dapat merendam makanan yang didihkan hingga 100°C. Di aplikasikan untuk air rebus, kaldu, susu, santan dll.

2. Teknik Poaching

Teknik ini hampir sama dengan teknik boiling namun yang berbeda media air dengan jumlah yang sebatas menutupi makanan yang menggunakan api kecil sehingga suhu air kisaran 92ºC hingga 96ºC. Di aplikasin untuk poaching telur

3. Teknik Simmering

Pada teknik ini masih menggunakan air, dimana makanan akan direbus terlebih di dalam air yang didihkan hingga 100ºC kemudian api dikecilkan dibawah titik didih dan biarkan hingga dipermukaan makanan keluar gelembung-gelembung. Di aplikasikan pada kaldu, soto, rawon, kare, dll

4. Teknik Stewing

Teknik ini lebih dikenal dengan penyetupan, dimana makanan yang sudah dipotong kecil-kecil terlebih dahulu akan dimasak menggunakan cairan yang sedikit. Diaplikasikan pada opor, rendang, dll

5. Teknik Braising

Teknik ini hampir sama dengan teknik stewing hanya saja pada teknik ini makanan akan direndam terlebih dahulu didalam bumbu baru dimasak. Di aplikasikan pada iga sapi

6. Teknik Steaming

Teknik steaming atau pengukusan dimana makanan akan dimasak menggunakan uap air yang mendidih. Diaplikasikan pada roti, puding, ikan, dll.

7. Teknik Bain Marie

Teknik Pengetiman ini menggunakan 2 panci dengan ukuran yang berbeda, pada panci pertama yang lebih besar di isi dengan air dan di biarkan mendidih. Sedangkan panci kedua yang lebih kecil di isi dengan bahan makanan yang di aka diolah kemudian di masukkan kedalam panci besar. Dapat diaplikasin pada coklat, mentega, dll

8. Deep Frying

menggoreng

Teknik memesak menggunakan minyak yang banyak, sehingga semua bahan makanan yang akan diolah akan terendam di semua di dalam minyak. Alat atau wajan penggorengannya disebut dengan Deep Fryer. Di aplikasikan untuk kentang goreng, ayam goreng, nugget, dll.

9. Teknik Shallow Frying

Teknik ini menggunakan media minyak yang dilumuri diatas wajan yang datar. Diaplikasikan pada roti bakar, telur goreng, dll

10. Teknik Baking

Makanan akan dipanaskan atau dimasak didalam oven tanpa media air ataupun minyak. Diaplikasikan pada pizza, cake, dll.

11. Teknik Roasting

Roasting adalah teknik memasak menggunakan minyak atau lemak di dalam oven teknik ini disebut dengan pemanggangan yang menghasilkan makanan kering dan matang. Diaplikasikan untuk kalkun, ayam, dll.

12. Teknik Grilling

Teknik ini akan memasak makanan yang sudah dipotong kecil-kecil langsung diatas bara api atau disebut dengan gril. Diaplikasian untuk barberque dan steak

13. Teknik Saute

Teknik ini disebut dengan mengumis, dimana makanan akan dimasak menggunakan minyak yang sedikit dengan wajan yang datar. Diaplikasikan pada makanan tumis


artikel by: mesinraya.co.id

Manfaat Memasak Bagi Kesehatan Mental

 6 Manfaat Memasak Bagi Kesehatan Mental yang Penting untuk Diketahui

Bagi kalian yang tidak suka memasak atau bahkan jarang pergi ke dapur, mungkin setelah ini kalian tak akan berpikir dua kali untuk berlama-lama menghabiskan waktu di dapur. Beragam alasan seperti tidak ada waktu, tidak praktis, atau tidak bisa memasak biasanya menjadi penghalang seseorang untuk memasak di rumah. Padahal manfaat yang bisa didapat dari kegiatan memasak jauh lebih besar dari yang orang ketahui. Selain bisa membuat fisik lebih sehat karena nutrisi yang masuk ke dalam tubuh bisa kita jaga sendiri, memasak ternyata juga bermanfaat bagi kesehatan mental.

Beberapa tahun terakhir, klinik kesehatan mental di Amerika mulai menjadikan kegiatan memasak sebagai terapi untuk berbagai masalah mental, atau dikenal dengan therapeutic cooking. Biasanya therapeutic cooking terdiri dari dua macam program, yaitu memasak dan membuat kue. Program ini terbukti membantu proses pengobatan skizofrenia, mood disorders, depresi, dan penyakit mental lainnya. Berikut adalah 6 manfaat memasak bagi kesehatan mental yang penting untuk kalian ketahui.

1. Memberikan reward

Menurut psikolog dari Northwestern University Feinberg School of Medicinetherapeutic cooking bisa berhasil karena pesertanya akan mendapat hasil nyata atas usahanya. Memasak adalah salah satu jenis terapi behavioral activation yang tujuannya mengurangi depresi dengan cara meningkatkan perilaku yang berorientasi pada tujuan. Hasil masakan yang enak merupakan sebuah reward yang akan membuat seseorang merasa bahagia.

2. Kreativitas memasak terasa menyenangkan
Pada penelitian yang dilakukan tahun 2016, mengikuti resep masakan yang mudah ternyata memberi dampak positif bagi kesehatan mental. Memasak dinilai sebagai sebuah medium untuk mengekspresikan perasaan. Dengan mengikuti resep masakan yang mudah seseorang akan terhindar dari banyak kecemasan. Selain itu seseorang justru akan lebih kreatif, memiliki banyak ide, dan memasak akan terasa menyenangkan.

3. Meningkatkan kualitas hidup

Memasak merupakan cara meningkatkan kualitas hidup dengan cara yang paling sederhana. Penelitian yang dilakukan tahun 2018 pada pasien therapeutic cooking menunjukkan, memasak dapat mengembangkan kemampuan sosial dan rasa percaya diri.

Bagi seseorang yang kesulitan untuk melakukan kontak sosial, memasak untuk orang lain dan kemudian makan bersama di meja makan bisa memberi efek yang sangat positif untuk kesehatan mental. Sebab beberapa orang dengan penyakit mental biasanya merasa terisolasi secara sosial.

4. Membawa ketenangan

Bagi seseorang yang sedang dilanda kecemasan dan banyak pikiran negatif, memasak bisa berfungsi sebagai meditasi. Hal sederhana dalam proses memasak seperti memotong daging dan sayuran ternyata bisa membawa ketenangan. Sebab dengan memasak seseorang akan lupa waktu dan lebih fokus dengan apa yang sedang dikerjakan. Tanpa disadari memasak akan mengalihkan pikiran dari berbagai tekanan hidup dan meredakan ketegangan yang bisa muncul pada tubuh saat sedang merasa gelisah atau depresi.

5. Menghemat pengeluaran

Jamie McNally, seorang asisten profesor psikologi menyebutkan masalah keuangan pada umunya akan memperburuk kesehatan mental dan hubungan seseorang. Hal ini bisa dilihat pada konflik yang ada dalam rumah tangga sering kali dipicu oleh masalah finansial. Memasak merupakan salah satu cara yang tepat untuk menghemat pengeluaran. Dengan begitu pasangan dapat menggunakan uangnya untuk kebutuhan lain, seperti pergi berlibur yang akan memperkuat hubungan mereka.

6. Menjaga kesehatan otak

Para pakar kesehatan mental menekankan bahwa nutrisi yang baik adalah sebuah aspek paling dasar untuk menjaga kesehatan otak. Memasak dan membuat kue mengajarkan seseorang untuk lebih peduli dengan apa yang mereka masukkan ke dalam tubuh. Sayuran hijau, kacang-kacangan, ikan, dan buah diklaim sebagai nutrisi yang bagus bagi para penderita mood disorders. Namun tak semua orang memiliki reaksi yang sama terhadap suatu makanan. Itulah mengapa dengan memasak sendiri seseorang bisa memilih bahan makanan yang mengandung nutrisi yang baik bagi kesehatan otak dan mentalnya.

Jadi, yakin gak mau masak sendiri?

artikel by: IDN Times



Masakan Ibu adalah Masakan Terenak di Dunia

 Masakan Ibu adalah Masakan Terenak di Dunia

Bukan masakan saya sebagai ibu, tapi masakan Ibu saya.

Hari Senin lalu adik saya yang bungsu menelepon saya. Kami mengobrol sangat lama, bertukar kabar sekaligus gosip tentang pekerjaan, keluarga besar, perkembangan anak-anak saya, dan lain sebagainya. Dia cerita bahwa dia baru saja mempekerjakan asisten rumah tangga untuk memasak dan membersihkan rumah.

Sebagai bujangan, selama ini dia hidup tergantung pada G*Food dan Gr**Food untuk memenuhi kebutuhan makan. Selain praktis, dia juga gemar memanfaatkan segala macam promo dan diskon yang ditawarkan. Saya tanya, apa yang membuat dia akhirnya memutuskan memakai ART, karena yang saya tahu dia sangat mementingkan privasinya di rumah. Jawaban dia adalah:"Kalau beli makanan di luar, sampah plastiknya ga nahan."

Benar juga, ya. Keluarga saya hampir tidak pernah menggunakan jasa food-food tersebut jadi kami tidak begitu ngeh dengan perbedaan kemasannya. Bulan lalu kami berkunjung ke rumah adik saya itu dan dia memesan makanan untuk kami semua dari sebuah restoran populis di mal di dekat rumahnya. Betapa terkejutnya saya waktu makanan itu datang.

Makanan yang diantar menggunakan sangat banyak kantong plastik. Kantong plastik paling luar adalah kantong plastik yang kontak langsung dengan tangan pengemudi ojol dan udara di jalan raya. Kantong plastik ini diikat dengan cable ties sebagai tanda baru dipak oleh restoran dan untuk keamanan dalam membawanya. Kata adik saya, praktek ini baru ada sejak pandemi terjadi.

Kantong plastik di bawahnya adalah kantong plastik yang berisi makanan yang dibeli. Kantong ini ada beberapa, tergantung jenis makanannya.  Waktu itu adik saya memesan menu paket dan beberapa hidangan tambahan seperti salad dan gorengan. Walhasil jumlah kantong plastik yang saya lihat ada ... lima buah.

Tiga kantong plastik untuk menampung enam menu paket, dan masing-masing satu kantong untuk menu lain. Makanannya sendiri ada yang dibungkus dengan stereofoam, ada yang dengan kantong plastik (lagi), dan ada yang dengan kotak kardus. Selain itu ada plastik pembungkus sumpit.

Yang makan enam orang, tapi sampah yang memenuhi tempat sampah ada segunung. Oke, saya lebay, tapi intinya tempat sampah itu langsung penuh. Adik saya melanjutkan, "Bayangin aku makan tiga kali sehari, tiga puluh hari dalam sebulan, dua belas bulan dalam setahun. Berapa sampah yang aku bikin?"

Tidak terbayang.

artikel by: kompasiana.com





Cara Membuat Sempolan

CARA MEMBUAT SEMPOLAN ALA RUMAHAN

Bahan-bahan:

*250 gr daging ayam giling

*100 gr tepung tapioka

*1 butir telur

*1 batang daun bawang, iris halus

*1 batang seledri, iris halus

*3 siung bawang putih

*2 sdm bawang goreng

*Garam, gula, lada bubuk, dan minyak secukupnya

Bahan pelapis:

.50 gr tepung panir

.1 butir telur

Cara membuat: 

1. Campur ayam giling, tepung, daun bawang, lalu bumbui sesuai selera.

2. Lumuri tangan dengan minyak goreng, ambil adonan sempol lalu bentuk dan tusuk sampai adonan habis.

3. Didihkan air, rebus adonan sempol sampai mengapung, kemudian tiriskan dan tunggu sampai dingin.

4. Celup adonan ke kocokan telur lalu gulingkan ke tepung panir sampai rata kemudian goreng dalam minyak panas.

artikel by: hypwee.com

Selasa, 03 November 2020

Salmon Mentai Shirataki

Resep Salmon Mentai Shirataki



Bahan-bahan:


• 2 bungkus mie shirataki, rebus 15 menit

• 1 sdt minyak wijen

• 1,5 sdm saus teriyaki

• 1,5 sdt garam

• 3 lembar nori, gunting halus

• 2 sdt telur ikan tobiko

• 200 gr ikan salmon, iris tipis

• 150 gr saus mentai

• 75 gr keju mozarella

Cara membuat:


√ Campur shirataki, saus teriyaki, garam, bubuk nori, dan tobiko. Aduk rata dan tuang ke wadah tahan panas.

√ Tata irisan salmon di atasnya lalu beri saus mentai yang sudah dibuat sebelumnya. Tambahkan keju mozarella sebagai topping.

√ Masukkan ke microwave dan panaskan menggunakan dengan suhu 180 derajat Celcius selama 20 menit. Setelah bagian atas berkulit, keluarkan masakan dan sajikan.

artikel by : www.hypwee.com

Selasa, 20 Oktober 2020

Cara Membuat Cookies Menggunakan Teflon

  Resep kue kering coklat kacang yang dimasak di atas teflon rasanya nggak kalah enak dengan yang dipanggang di oven. Cocok dimakan bareng teh hangat nih~

Bahan-bahan:

  • 200 gram margarin
  • 100 gram butter
  • 400 gram tepung terigu
  • 100 gram gula halus
  • 2 sdm cokelat bubuk
  • 100 gram dark chocolate
  • 2 butir kuning telur
  • Choco chips
  • Kacang tanah tumbuk kasar
  • Cara membuat:

    1. Mixer margarin, butter, dan gula halus. Jangan terlalu lama, yang penting rata.
    2. Tambahkan kuning telur, mixer lagi hingga tercampur rata.
    3. Masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit ke dalam adonan, lalu tambahkan choco chips dan tumbukan kacang. Aduk dengan spatula hingga bisa dibentuk.
    4. Cetak adonan berbentuk bulat pipih, lalu panaskan wajan yang telah diolesi dengan margarin.
    5. Panaskan adonan di atas teflon dengan api kecil agar tidak gosong. Kemudian tutup dan tunggu hingga matang dan kering.
    6. Setelah diangkat, angin-anginkan dulu sebelum dimasukkan ke stoples agar nggak melempem. 
  • Artikel by : www.hypwee.com

Artikel Memasak

  Memasak Loncat ke navigasi Loncat ke pencaria Memasak  adalah kegiatan menyiapkan  makanan  untuk dimakan dengan cara  memanaskan  pada ba...